4 Resep Minuman Segar Dari Buah

1. Sup buah

Cara membuat minum segar sup buah ini terbilang sangat mudah sekali. Selain menyegarkan, sup buah juga minuman segar yang menyehatkan lho. Kaya akan kandungan viramin dan mineral dari berbagai macam buah yang digunakan.
Bahan cara membuat minuman segar sup buah:
3 Buah Alpukat
1/2 Buah Semangka
1 Buah Mangga Harum Manis
1/2 Buah Melon
2 Buah Apel
2 Buah Pir
1/4 kg Strawberry
2 Buah Naga
Kelapa Muda (dikeruk)
Susu Kental Manis
Sirup Cocopandan atau Vanilla
Es Batu

Cara membuat minuman segar sup buah:
1. Siapkan buah-buahan favoritmu, potong kecil-kecil dan simpan ke dalam mangkok.
2. Siapkan mangkok atau wadah besar, masukan air mineral dengan tambahan susu kental manis, sirup cocopandan secukupnya, lalu aduk rata.
3. Selanjutnya, masukan es batu.
4. Terakhir masukan buah-buahan yang sudah dipotong. Buahnya bebas sesuai selera ya, namun sebaiknya pilih buah dengan warna bervariasi, agar tampilan sup jadi lebih menarik. Jika sup buah masih dirasa kurang manis kamu bisa tambahkan gula pasir.

2. Es Lemon Selasih

Cara membuat minuman segar es lemon selasih ini terbilang cukup sederhana. Dengan perpaduan biji selasih dan lemon membuatnya menjadi minuman segar bermanfaat untuk tubuh sebagai penetralisir lemak.
Bahan cara membuat minuman segar es lemon selasih:
1 buah jeruk lemon atau nipis
200ml air
3 sdm gula pasir
1 sdm selasih segar yang direndam air

Cara membuat minuman segar es lemon selasih:
1. Pertama, kupas kulit lemon dan potong dagingnya, lalu masukkan ke blender.
2. Tambahkan air dan gula pasir, nyalakan blender, tunggu sampai gula larut
3. Selanjutnya tuang jus lemon ke dalam gelas
4. Tambahkan selasih segar yang sudah direndam
5. Tambahkan es batu.
Catatan: Tanpa blender pun tetap bisa kamu buat, tinggal campur semua bahan jadi satu, aduk gula sampai larut, terakhir tambahkan es batu.

3. Traffic Light Infused Water

Cara membuat minuman segar infused water memang sangat mudah sekali. Infused water sendiri memang beberapa tahun belakangan ini menjadi tren bagi orang-orang karena dinilai mudah dan menyehatkan.
Bahan cara membuat minuman segar infused water:
800 ml air
1 buah apel
1 buah kiwi
1 buah lemon

Cara membuat minuman segar infused water:
1. Cuci bersih lemon dan apel, kemudian potong-potong sesuai selera.
2. Kupas kiwi lalu potong potong sesuai selera.
3. Masukan potongan buah ke dalam tempat minum yang telah berisi air dingin.
4. Masukan tempat minum ke dalam kulkas minimal 4 jam, infused water siap dinikmati.
 

4. Es Teler Mewah

Cara membuat minuman segar es teler juga sangat mudah sekali. Es teler kini sudah banyak ditemukan di mana-mana, dari pedagang di pinggir jalan sampai restoran mewah juga menyediakan es teler sebagai menu pelengkapnya. Kamu juga bisa lho buat sendiri di rumah, bahkan lebih enak karena dibuat sesuai selera.
Bahan cara membuat minuman segar es teler:
Buah nangka secukupnya
Kolang kaling secukupnya
Kacang hijau rebus secukupnya
Kelapa muda secukupnya
Rumput laut secukupnya
Buah anggur secukupnya
1 bungkus nutrijel
250 gram gula
2 gelas air
Susu kental manis secukupnya

Cara membuat minuman segar es teler:
1. Masak bubuk nutrijel sesuai petunjuk dalam kemasan, kemudian setelah dingin potong-potong kotak kecil, sisihkan.
2. Masak 2 gelas air dengan 250 gram gula smpai mendidih, matikan dan sisihkan.
3. Masukkan nangka, serutan kelapa muda, kacang hijau, kolang kaling,nutrijel, rumput laut serta mutiara dalam gelas atau mangkuk.
4. Tambahkan 3 sdm larutan gula atau sesuai selera untuk manisnya, kemudian tambahkan skm secukupnya dan beri es batu. Sajikan.









sumber : https://www.liputan6.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

12 Resep dan Cara Membuat Pecel Sayur Sehat yang Menggugah Selera

9 Wisata Pantai di Jawa Timur Indah dan Tersembunyi yang Mempesona

6 Kebudayaan Jawa yang Turun-temurun Diwariskan Hingga Sekarang